Terlepas dari kebahagiaan yang saat ini mereka rasakan, Syahrini rupanya pernah tega tipu mentah-mentah sang suami.
Kejadian tersebut terjadi menjelang ulang tahun pernikahan pertama mereka.
Ingin membuat sesuatu yang romantis, Syahrini pun sengaja untuk merilis single terbarunya sekaligus ada rencana besar untuk Reino Barack tanpa diketahui sebelumnya.
Seperti dilansir GridHits.ID dari Grid.ID melansir dari tayangan kanal YouTube The Princess Syahrini yang diunggah pada Jumat (13/3/2020).
Incess sapaan akrab Syahrini tampak membagikan BTS (Behind The Scene) dari pembuatan video klip untuk single Seumur Hidup.
Tanpa memakai jasa orang lain, Syahrini pun menggaet sang suami sebagai modelnya hingga keduanya tampak luwes pamer kemesraan sebagai pasangan baru.
Bahkan ada adegan ranjang yang yang mereka tampilkan, tapi bukan adegan vulgar yang berlebihan.
Tapi ada fakta menarik di balik pembuatan video tersebut, rupanya Reino Barack yang didapuk sebagai model tak tahu jika adegan demi adegan yang ia lakukan direkam untuk single video.
"Aku mau tanya gimana perasaannya kemaren jadi model video klip aku yang ada lagunya itu," tanya Syahrini dengan nada bercanda.
"Apa model itu kan tipuan," ucap Reino Barack yang langsung memancing gelak tawa Syahrini.
Rupanya Syahrini sengaja menipu suaminya untuk membantu pembuatan video klip.
Source | : | Grid.ID,GridHits.ID |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Veronica S |
Komentar