GridPop.ID - Begadang memang memiliki efek buruk jika dilakukan secara terus-terusan.
Dilansir oleh kompas.com dari Bustle, dampak buruk begadang yang pantang diabaikan adalah peningkatan kadar gula darah.
Penelitian kecil pada 2015 menemukan, orang yang doyan begadang ternyata memiliki kadar gula darah yang lebih tinggi ketimbang orang dengan jadwal tidur normal dan teratur.
Seperti diketahui, kadar gula darah tinggi menjadi penyebab utama penyakit jantung dan ginjal.
Selain itu, begadang juga menyebabkan pola makan memburuk.
Akibat terlalu sering begadang juga dapat mengubah pola makan menjadi tidak sehat.
Agar tetap terjaga, orang yang begadang cenderung makan pada larut malam.
Dampaknya, porsi makan dalam sehari jadi berlebihan.
Tak hanya itu, studi menunjukkan, orang yang begadang umumnya mengonsumsi makanan tak sehat yang tinggi lemak dan kalori.
Source | : | Kompas.com,Grid.ID |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar