GridPop.ID - Raffi Ahmad dan Nagita Slavina selama ini dikenal sebagai pasangan selebriti tajir melintir.
Bahkan, Raffi Ahmad mengakui jika dirinya memberikan jatah uang bulanan capai ratusan juta untuk Nagita Slavina sang istri.
Raffi Ahmad juga memberikan 3 buah kartu kredit yang dapat digunakan oleh Gigi.
Masing masing kartu kredit tersebut memiliki limit hingga Rp 50 juta, sehingga setiap bulan Gigi memiliki jatah bulanan tambahan sekitar Rp 150 juta.
Meski sebongkah uang telah dikantonginya, Raffi Ahmad mengatakan bahwa sang istri dapat mengelolanya dengan baik.
Dikatakannya bahwa Gigi tak pernah menghabiskan jatah bulanannya dan lebih memilih untuk menggunakan uang pribadinya jika ingin membeli barang pribadi.
"Nagita mah paling aku jatah cash ada lah aku kasih 50 juta, kredit card ada 3 (masing-masing) 50 juta, 50 juta, 50 juta, jadi hampir 200 juta lah, habisin-habisin aja gak papa."
"Benar, tapi dia itu hebatnya gak pernah habisin, dia pakai uang dia sendiri," sambung Raffi Ahmad dikutip dari laman Gri.Id
Meski mampu memberikan uang bulanan ratusan juta ke istri, Raffi Ahmad nyatanya memiliki banyak cicilan.
Source | : | Grid.ID,Sosok.id |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar