Perjalanan Arif Brata kemudian tidak sampai disitu.
Setelah setahun, pria 30 tahun ini kemudian ikut serta dalam kompetisi Stand Up Comedy Academy (SUCA) musim kedua.
Pada ajang itu, Arif harus terhenti di babak 28 besar.
Arif pun hijrah ke Jakarta dan keluar masuk layar kaca, menjadi pengisi acara komedi.
Dan di tahun 2018, Arif Brata kembali mencoba peruntungan kompetisi di Stand Up Comedy Indonesia dan kemudian ia berhasil lolos hingga babak 5 besar.
Arif juga pernah didapuk menjadi talent dalam beberapa film karya Ernest Prakasa.
Sebut saja beberapa film yang sukses dibintangi Arif adalah 'Cek Toko Sebelah', 'Trinity, The Nekad Traveler', 'The Underdogs', 'Total Chaos', dan 'Susah Sinyal'.
Kini, biodata artis Arif Brata semakin banyak dikenal orang saat dirinya bermain di serial web Layangan Putus.
Dalam serial web Layangan Putus itu, Arif Brata berperan sebagai Irfan.
GridPop.ID (*)
Source | : | Tribun Seleb,KompasTV |
Penulis | : | Arif B |
Editor | : | Veronica S |
Komentar