GridPop.ID - Konflik antara Rusia dan Ukraina semakin memanas.
Seperti yang dilansir Kompas.com, Rusia telah mengerahkan konvoi militer di utara ibu kota Ukraina, Kiev, Senin (28/2/2022).
Kiev sebelumnya telah memukul mundur beberapa serangan Rusia.
Foto-foto satelit dari Maxar yang berbasis di Amerika Serikat (AS) menunjukkan, konvoi militer Rusia yang berkumpul sejak Minggu (27/2/2022) itu memanjang hingga lebih dari 60 kilometer.
Cerita pilu pun datang dari Natalya Deineka yang baru menyadari bahwa putranya, Rafik Rakhmankulov, terlibat perang.
Wanita 40 tahun itu tahu kabar ini setelah foto sang anak tersebar luas sebagai tawanan perang.
Natalia masih belum menerima konfirmasi tentang status Rafik.
"Saya telah menghubungi beberapa perwira dari unit militernya dan menceritakan apa yang terjadi," kata Natalya, dikutip dari Tribun.
"Dia bilang kontra intelijen akan memeriksa apakah Rafik ditahan atau tidak, tetapi belum ada konfirmasi." lanjutnya.
Tetapi otoritas militer tidak menyangkal kepadanya bahwa pemuda 19 tahun itu, yang belum genap setahun berdinas sebagai tentara, telah dikirim ke front Ukraina untuk berperang.
Natalia mengklaim bahwa putranya yang merupakan seorang teknisi tempur di Divisi Tank Pengawal ke-4 (Kantemirovskaya), tidak mengetahui akan dikerahkan dalam invasi.
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | Arif B |
Editor | : | Veronica S |
Komentar