Kondisi ini biasanya hanya berlangsung beberapa menit saja dan tidak menyebabkan kerusakan permanen pada orang yang mengalaminya.
Meski begitu, stroke ringan juga perlu diwaspadai. Karena 1 dari 3 orang yang terkena kondisi ini, berakhir dengan stroke.
Rata-rata terjadi dalam kurun waktu satu tahun setelah serangan iskemik transien.
Oleh karena itu, sangat penting untuk memperhatikan gejala yang ditimbulkan, meskipun umumnya hilang dalam waktu satu jam.
Berikut adalah gejala gejala stroke ringan (TIA) yang paling sering terjadi.
1. Kelemahan, mati rasa atau terjadi kelumpuhan di salah satu sisi tubuh seperti wajah, lengan, atau kaki
2. Cara bicara menjadi cadel atau sulit memahami perkataan orang lain
3. Kebutaan pada satu atau kedua mata atau pandangan mata jadi terlihat ganda
4. Vertigo atau kehilangan keseimbangan
Seseorang bisa memiliki lebih dari satu gejala tersebut dan dapat berulang, tergantung pada bagian otak mana yang terdampak.
Serangan iskemik transien terjadi ketika adanya penyumbatan singkat pada suplai darah ke bagian otak dan tidak ada kerusakan permanen.
Source | : | KompasTV,GridFame.ID |
Penulis | : | Arif B |
Editor | : | Veronica S |
Komentar