"Karena sebetulnya ada sesuatu hal yang pernah terjadi di rumah tangga kami, itu menjadi luka hati saya dalam sekali, dan itu Mawar sudah maafin, tapi untuk melepaskan itu di kepala, itu nggak bisa, sekitar 2014, sudah lama," ujarnya.
"Segitunya saya struggle untuk melupakan hal itu cukup lama, menurut saya itu effort loh, jadi kalau dibilang saya minta cerai terus karena memang luka hatinya berada di tahun 2014, gimana saya nggak ngucap," ungkap Mawar AFI.
Kendati demikian, Mawar AFI pelan-pelan berusaha meredam luka hatinya untuk mempertahankan rumah tangganya selama ini.
"Tapi bukan berarti minta cerai bukan berarti saya hanya diem nunggu hasil, nggak kan, sama-sama berusaha, karena kalau dibilang saya nggak berusaha, dari 2014 itu baru punya anak 1, nggak mungkin jadi 3," tutup Mawar AFI.
GridPop.ID (*)
Source | : | Grid.ID,Tribunnewsmaker.com |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Veronica S |
Komentar