Bahkan, tak jarang Rina mempelajari artis yang ingin ia tiru sampai ke hal kecil dan detail.
"Misalnya artis siapa yang mau aku ikuti, karakternya gimana, gesture tubuhnya gimana, sampai ke makeup, bentuk mata, alis, bibir sampai aku pelajari semuanya," tambahnya.
Rina menambahkan, ketika menirukan orang lain, dia sebisa mungkin memberikan yang terbaik, sehingga orang yang ditiru pun tak merasa dipermainkan.
"Aku melakukan semuanya itu penuh tanggung jawab. Jadi kalau ada yang protes akan aku ajak diskusi. Karena aku melakukan ini bukan untuk meledek karena ini bagian dari seni peran," ucapnya.
Beberapa waktu lalu, aksi impersonate Rina Nose yang sukses menjadi perhatian adalah saat dirinya menirukan Krisdayanti.
Bahkan, bisa saja Raul Lemos terkejut merlihat kemiripan Rina Nose dengan Krisdayanti saat melakukan impersonate.
Dilansir dari laman GridHits.ID, hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagram @rinanose16 pada Rabu (14/04/2021).
Dalam unggahan itu, Rina tampak mengunggah sebuah video saat dirinya mengisi suatu program acara.
Alih-alih menjadi pembawa acara, Rina justru tampil sebagai penyanyi.
Source | : | Kompas.com,GridHits.ID |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar