GridPop.ID - Banyak anak banyak rezeki, itulah pepatah yang kerap dikatakan oleh orang tua zaman dulu kepada anaknya.
Pepatah ini sepertinya cocok disematkan pada artis bernama Zul 2 By 2 yang diketahui memiliki banyak anak.
Dilansir Tribun Trends dari gempak.com pada Senin (28/3/2022), sempat menduda 4 tahun, Zul akhirnya menikah lagi pada 23 Februari 2022 dengan seorang wanita bernama Intan Maya.
Dari pernikahan sebelumnya, Zul ternyata sudah memiliki 5 anak.
Begitu pun dengan Intan Maya, ia juga telah memiliki 4 anak dari pernikahan sebelumnya.
Menurut Zul (50), ia tak menolak jika mereka mendapat kepercayaan untuk memiliki anak lagi.
"Istri saya memiliki 4 anak. Saya memiliki lima anak. Jadi, kami memiliki 9 anak," ujarnya.
Intan mengatakan bahwa Zul pernah bercanda dengannya dan mengatakan ingin anak kembar.
"Zul bercanda. Dia bilang kalau bisa, ingin punya anak kembar.
Sebelumnya saya pernah punya anak kembar. Namun untuk saat ini, kami tak berencana untuk itu. Kalau diberi ya kami bersyukur," ujar Intan eks The Girls.
Zul bersyukur atas pernikahan keduanya ini.
Source | : | Kompas.com,Tribun Trends |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Veronica S |
Komentar