GridPop.ID - Sabun cuci piring merupakan hal wajib yang harus dimiliki di setiap rumah.
Pasalnya, sabun cuci piring digunakan untuk membersihkan alat makan yang kotor.
Namun penggunaan sabun curi piring sehari-hari sering salah kaprah karena digunakan untuk membersihkan empat hal ini.
Padahal jika itu dilakukan justru akan membawa dampak buruk lho.
Waduh kira-kira apa saja ya empat hal yang tidak boleh dibersihkan pakai sabun cuci piring?
Penasaran? Mari kita simak hasil penelusuran GridPop.ID dari Grid.ID.
Serta, mari kita tahu bahan pengganti apa yang cocok.
1. Untuk mencuci baju
Sabun cuci piring dibuat untuk membersihkan benda logam, kaca, atau plastik.
Sabun cuci piring tidak memiliki kemampuan untuk membersihkan noda pakaian.
Bahkan jika tetap menggunakannya malah menghancurkan kain dengan mengikis seratnya.
Apalagi, jangan pernah juga mencampurkan sabun cuci piring dengan pemutih pakaian. Karena campuran ini akan menghasilkan cairan yang beracun.
2. Untuk mencuci wajan besi
Beberapa orang mungkin berpikir, mencuci wajan besi dengan menggunakan sabun cuci piring tidak apa-apa.
Bahkan beberapa orang mungkin melakukannya setiap hari.
Padahal seharusnya sabun cuci piring tidak digunakan untuk mencuci wajan besi.
Seperti yang dilansir dari GridHits.ID ternyata mencuci wajan bisa menggunakan baking soda lho.
Caranya taburkan saja baking soda di atas noda hitam tersebut dan gosok dengan spons pencuci piring.
Pasti dalam seketika noda hitam akan hilang dan alat masak jadi kembali seperti baru.
3. Untuk mencuci tangan dan muka
Sabun cuci piring tidak baik digunakan untuk mencuci tangan ataupun muka ya!
Bahkan dalam keadaan darurat pun juga tak disarankan untuk digunakan.
Memakai sabun cuci piring untuk mencuci wajah atau tangan kemungkinan bisa merusak kulit.
Selain itu juga akan membuat kulit mudah terinfeksi akibat kandungan keras yang ada di dalam sabun cuci piring.
4. Untuk mencuci mobil
Sabun cuci piring memiliki kandungan yang cukup keras.
Jika menggunakan sabun cuci piring untuk mencuci mobil dapat membuat cat mobil rentan kusam dan memudar.
Lebih baik gunakan sampo ringan atau sampo khusus untuk mencuci mobil.
Cara mencuci piring yang benar
Dilansir dari laman kompas.com berikut cara benar mencuci piring
1. Bersihkan sisa makanan
Untuk menghindari pencemaran pada air cucian, mulailah dengan membersihkan sisa-sisa makanan pada piring, mangkuk, atau peralatan memasak. Tumpuk sebelum dilakukan pembersihan dengan sabun.
2. Rendam jika sisa makanan sulit dibersihkan
Jika setelah dibersihkan ternyata masih ada sisa makanan yang menempel dan susah dibersihkan, sisihkan untuk direndam. Alirkan sedikit air dengan beberapa tetes sabun cuci piring untuk merendam peralatan makan atau peralatan masak yang membutuhkan perawatan ini.
Pengecualian: Aluminium tidak boleh direndam karena dapat menggelapkan hasil akhir. Biarkan piring terendam selama 15 sampai 30 menit.
3. Mulai mencuci
Mulailah mencuci peralatan makan yang paling sedikit nodanya, misalnya gelas, cangkir, serta sendok dan garpu. Mencuci barang-barang ini terlebih dahulu membuat air Anda lebih segar dan siap menangani pekerjaan yang lebih besar.
Dengan menggunakan spons atau scrubber serta sabun cuci piring, cuci satu per satu dengan air.
Pisau harus dicuci satu per satu. Kemudian, lanjutkan dengan mencuci piring, mangkuk, dan piring sajian dengan lembut menggunakan spons atau scrubber.
Peralatan masak dengan sisa makanan yang sulit dibersihkan pun jangan lupa dicuci dengan spons, scrubber, dan sabun cuci piring.
4. Bilas dan keringkan
Setelah dicuci dengan sabun, jangan lupa membilas hingga bersih.
Jangan sampai ada busa sabun yang tersisa. Jika Anda menggunakan air panas untuk membilas, piring akan cepat kering dengan sendirinya.
Dalam beberapa kasus, Anda mungkin harus menggunakan lap piring. Pastikan lap dalam kondisi bersih dan ganti jika sudah lembab.
Gunakan kain tidak berbulu untuk mengeringkan peralatan perak.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,GridPop.ID |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar