Masjid yang tidak pernah sepi dari aktivitas dakwah ini sudah mengalami beberapa kali renovasi dan masih menyisakan warisan sejarah dan budaya berupa gapura kuno yang berfungsi sebagai pintu masuk masjid di sisi sebelah utara.
Berdirinya Masjid Al Abror tidak bisa lepas dari keberadaan Mbah Muljadi, seorang tokoh ulama dari Demak, Jawa Tengah yang diyakini warga sekitar merupakan pendiri Masjid Al Abror.
Di kampung ini masih banyak dijumpai bangunan-bangunan kuno yang usianya diperkirakan lebih dari 1 abad.
Diperkirakan ada ratusan bangunan kuno yang tersebar di kawasan kota tua ini. Penanda bahwa tempat itu memang pernah menjadi pusat bisnis dan pemerintahan sejak jaman dulu.
Dilansir dari Tribun Jatim, kini kawasan Jalan Gajah Mada Sidoarjo bakal ditutup total untuk acara Street Night Sidoarjo Tempo Doeloe, pada Sabtu (9/4/2022). Penutupan dimulai jam 15.00 WIB sampai kegiatan selesai.
"Mohon maaf bagi para pengendara nantinya akan ada kemacetan, karena jalan yang mengarah ke Gajah Mada ditutup. Semoga kegiatan nanti berjalan lancar," kata Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor, Rabu (6/4/2022).
Gajah Mada Street Night dibuka sejak sore, ada Pasar Rakyat yang bisa jadi tempat ngabuburit dengan suasana tempo doeloe yang disebut-sebut berbeda dengan tempat lainnya.
Para pengunjung bisa menikmati kue khas tempo doeloe di kampung Kauman, kemudian merasakan segeranya es kolak Srikaya di dekat masjid Jami' Al Abror Kauman.
Juga berbagai macam jajanan bakal dibeber di sana. Jajanan tempo doeloe seperti kelanting, putu mayang, telur gulung dan bermacam jenis jajanan lainnya bakal dijumpai disepanjang jalan Gajah Mada.
Source | : | Surya.co.id,Tribun Jatim |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar