GridPop.ID - Musisi Anji kembali berkarya usai menjalani empat bulan masa rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur.
Anji pun bersyukur karena masih diberikan kesempatan berkarya setelah kasus penyalahgunaan narkoba yang menjeratnya.
"Pastinya bersyukur. Kebetulan kesalahan yang saya lakukan itu merugikan diri saya sendiri dan keluarga," kata Anji ketika ditemui di pembukaan store The North Face Grand Indonesia Mall, Tanah Abang, Jakarta Pusat, dikutip dari Tribun Seleb, Jumat (22/4/2022).
Pria berusia 43 tahun itu merasa tidak merugikan siapapun terkait kasus penyalahgunaan narkotika jenis ganja yang menjeratnya.
"Jadi diterima dengan baik kok sama masyarakat. Maksudnya engga ada masalah apa-apa," ucapnya.
Pelantun 'Dia' itu menilai meski dirinya tersandung kasus narkoba yang diyakini sebagai bentuk kesalahan besar dan tak bisa diterima, tapi Anji senang karyanya tetap dicintai masyarakat.
"Harusnya yang diperlakukan tidak baik kayak koruptor. Koruptor itu mengambil hak kita masyarakat," jelasnya.
Anji mengaku sudah mulai banyak tawaran manggung. Terlebih acara musik sudah bisa digelar sejak sebulan belakangan ini sampai seterusnya.
"Ya bersyukur Mei sudah ada sembilan panggung, bulan selanjutnya juga udah beberapa," ujar Anji.
Sebagai tambahan informasi seperti yang dikutip dari Kompas.com, saat berbincang bersama Luna Maya dan komedian Mongol, penyanyi Anji menceritakan beberapa hal yang ia lakukan ketika bebas dari panti rehabilitasi.
“Pertama kali waktu keluar rehab, temui orang yang support secara langsung, selama satu bulan benar-benar,” kata Anji dikutip dari kanal YouTube TS Media, Selasa (4/1/2022).
Source | : | Kompas.com,Tribun Seleb |
Penulis | : | Arif B |
Editor | : | Veronica S |
Komentar