Kecintaan King Faaz kepada pria yang dipanggilnya 'Daddy' itu pun tak berbeda kepada ibunya.
"Abang enggak apa-apa capek. Abang mau nemenin mommy dan daddy," kata King Faaz dalam kanal Youtube Denny Sumargo.
Saat telah dewasa dan berkeluarga, King Faaz pun bertekad akan tetap mencurahkan kasih sayang kepada kedua orang tuanya itu
"Masih akan tetap sayang walaupun ada di mana-mana. Jauh dan keluar kota masih tetap sayang," ujar dia.
Menurut bocah 10 tahun itu, sosok Sonny Septian tak pernah mengecewakannya.
Sonny Septian mungkin memang tak selalu ada di sisinya setiap saat, namun King Faaz bisa merasakan perhatian yang selalu dicurahkan Sonny Septian.
"Daddy itu bukan hadir di setiap saat tapi selalu hadir di saat yang tepat," ujarnya.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Tribun Style |
Penulis | : | Veronica S |
Editor | : | Veronica S |
Komentar