Seperti dilansir Suar.ID, Enji Baskoro menuturkan alasan utamanya berpisah dari pedandgut asal Depok itu.
"Mungkin saya harus ngomong yang sebenarnya. Saya gerah dengan (berita) akhir-akhir ini. Saya tekankan, saya tidak pernah tinggalkan istri saya," ujar Enji.
Ia menjelaskan bahwa saat itu Ayu Ting Ting dan orangtuanya ingin dibuatkan acara resepsi pernikahan.
Namun, pihak keluarga Enji meminta untuk sedikit bersabar agar acara resepsi pernikahan bisa diselenggarakan secara maksimal.
Sayangnya pihak keluarga Ayah Rozak tak cukup sabar untuk menunggu diselenggarakannya resepsi pernikahan tersebut.
Ayu sempat berpamitan bahwa dirinya akan pergi bekerja.
Sayangnya, sejak itu, Ayu tak kembali pulang ke rumah Enji lagi hingga perpisahan pun terjadi.
Source | : | Suar.id,Fotokita.id |
Penulis | : | Arif B |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar