GridPop.ID - Yuni Shara dan Henry Siahaan menjalin hubungan baik setelah keduanya resmi bercerai pada tahun 2008 silam.
Diketahui dari pernikahan tersebut, Yuni Shara dan Henry Siahaan dikaruniai 2 orang putra tampan yang diberi nama Cavin Obrient Salomo Siahaan dan Cello Obient Siahaan.
Hubungan baik Yuni Shara dan Henry Siahaan yang adem ayem meski sudah lama berpisah ini tentu saja mengundang banyak sorotan.
Baru-baru ini, Henry Siahaan bahkan kepergok mau lakukan ini ke Yuni Shara setelah tak jadi istrinya.
Yuni Shara pun syok atas perlakuan sang mantan suami, karena selama menjadi istri tak pernah mengutarakan hal tersebut.
Ya, interaksi manis tersebut terlihat ketika Yuni merayakan ulang tahun ke-50 pada 3 Juni 2022 yang dihadiri keluarga, termasuk Henry.
Di hadapan seluruh tamu, Henry menuturkan bahwa bagaimana pun perempuan bernama Wahyu Setyaning Budi itu adalah orang yang sangat ia hormati karena adalah ibu dari dua anaknya.
Henry kemudian mengungkapkan doanya untuk Yuni.
"Aku berharap kamu tetap sehat, tetap cantik seperti sekarang," kata Henry Siahaan sambil merangkul Yuni Shara di depan kue ulang tahun, dikutip oleh kompas.com dari kanal YouTube Yuni Shara Channel, Rabu (8/6/2022).
Perkataan Henry membuat seisi ruangan heboh.
Yuni pun langsung berteriak terkejut mendengar doa Henry.
"Seumur-umur baru muji sekarang, pas sudah enggak jadi bininya," ucap Yuni Shara.
Henry tertawa lebar menanggapi respons Yuni.
Selain itu, Henry berharap Yuni dan anak-anaknya juga selalu sehat.
Henry mengakhiri doanya dengan memberikan kecupan pada kepala Yuni.
Diketahui, Yuni Shara masih menikmati masa kesendiriannya setelah 2 kali gagal membina rumah tangga.
Dua kali menelan pil pahit perceraian, beberapa waktu lalu Yuni Shara akhirnya menyinggung soal kemungkinan menikah lagi.
Alih-alih membahas soal rencana menikah, kakak KD ini justru memberi jawaban yang mengejutkan.
"Mau menikah enggak, itu balik lagi sesuai kehendak Tuhan aja," kata Yuni Shara saat jadi bintang tamu di kanal YouTube Venna Melinda Channel, Minggu (20/6/2021) dikutip oleh Grid.ID
"Dia yang tahu saya masih ada pendamping atau enggak," lanjutnya.
Yuni meyakini bahwa hanya Tuhan yang tahu mana yang terbaik untuknya.
"Cuma Gusti (Tuhan) yang tahu saya punya pendamping yang pas, cocok, menurut mata dia untuk saya kayak apa," kata dia.
Namun, Yuni Shara sendiri masih belum yakin jika dirinya akan menikah lagi.
Alih-alih menikah lagi, mantan istri Henry Siahaan ini lebih senang mencari teman untuk masa tua daripada suami.
"Aku enggak tahu ya bakal menikah (lagi) apa enggak, kepikir teman tua ya, tapi enggak kepikiran nikah," katanya.
"Teman tua itu kan buat jalan, ngobrol gitu, kan enggak harus satu rumah," lanjut Yuni Shara.
"Pertama, kalau aku senang (sama seseorang) harus naksir. Ini masalahnya. Kalau enggak naksir, tapi kata orang proper, cocok, kan harus belajar lagi," lanjutnya.
Terlepas dari kebimbangannya untuk menikah lagi, Yuni Shara mengungkap tipe suami idaman.
Yuni mengaku sekarang lebih mendambakan suami yang bisa membantunya bekerja.
Yuni hanya berharap, bisa dipertemukan dengan lelaki yang lebih bisa berjuang daripada dirinya.
"Saya butuh orang yang bisa struggle, saya sudah struggle nih. Mesti yang lebih dong. Kadang ada kelelahan, ini ada genset rusak, mobil rusak, rumah bocor dan lain-lain aku yang handle," ujar Yuni Shara.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Grid.ID |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar