GridPop.ID - Setelah anak Ridwan Kamil yakni Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril dinyatakan meninggal dunia, banyak yang turut mendoakan Almarhum.
Dilansir dari laman kompas.com, Jenazah anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz (Eril) akan dimakamkan di Kampung Geger Beas, Desa Ciamung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Senin (13/6/2022) pagi.
Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, meninggal dunia setelah terseret arus saat berenang di Sungai Aare, Bren, Swiss, pada Kamis (26/5/2022).
Jenazah Eril ditemukan di Bendungan Engehalde, Sungai Aare, pada Rabu (8/6/2022) sekitar pukul 06.50 waktu Swiss.
Orang yang pertama kali menemukan jenazah Eril adalah Geraldine Beldi. Ia merupakan seorang guru sekolah dasar (SD) setempat.
Atas musibah yang dialami Ridwan Kamil, sejumlah pihak menyampaikan dukacita atas kepergian Eril, mulai dari Presiden Joko Widodo (Jokowi), Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, hingga warga.
Bahkan, beberapa waktu lalu saat jenazah Eril berada di Gedung Pakuan, banyak pelayat berdatangan untuk mendoakan mendiang.
Dilansir dari laman tribuntrends.com, atas ucapan duka cita itu, Ridwan Kamil mengucap terima kasih.
Suami Atalia Praratya itu terharu sebab banyak orang yang mendoakan dan sayang kepada almarhum Eril.
Source | : | Kompas.com,tribuntrends |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar