Melansir Tribun Seleb, ia beranggapan jika keramahan sikap yang ia tunjukkan membuat para berondong salah paham.
"Mama kan kalau ketemu siapa aja cium, ada cium anak, cium sayang, tapi ada yang menyalahartikan," kata Mpok Atiek.
Ia pun menduga bahwa para berondong yang mendekatinya itu mengira dirinya mudah dikelabuhi.
"Dianggapnya mama tuh gimana, tante-tante atau nenek-nenek bisa nih tipu-tipu. Kita udah nggak bodoh lagi," terang Mpok Atiek.
Tak tanggung-tanggung, ada pria muda yang nekat menyatakan perasaan pada Mpok Atiek.
Tapi, ia tak menggubrisnya.
"Maksudnya apa? Ya Allah tolong, lo pantesnya jadi cucu gue," ujar Mpok Atiek.
"Cucu udah kelas 3 SMA ini mau masuk kuliah sekarang, ya udah pantaran cucu lah," sambungnya.
Ia begitu yakin, maksud dari para berondong mendekatinya bukan murni karena rasa cinta.
Tapi, mereka mengincar harta milik Mpok Atiek.
"Tapi maksudnya tahu mama, mau ngapain lagi sih, ATM kita mau dikuras, belaga sayang, belaga cinta," pungkasnya.
GridPop.ID (*)
Source | : | Tribun Medan,Tribun Seleb |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar