GridPop.ID - Kehidupan seorang artis yang jadi pejabat tentu saja menarik untuk dikulik.
Banyak artis yang jadi pejabat tampil dengan gaya glamor dan mewahnya.
Salah satunya artis yang jadi pejabat politik satu ini.
Ya, dia adalah Krisdayanti.
Dilansir dari laman kompas.com, Krisdayanti memulai kariernya sejak duduk di bangku SMP dan masih berusia 12 tahun.
Kala itu, ia merilis album pertamanya yang berjudul Burung-Burung Malam.
Album yang dirilis pada 1987 ini dinaungi oleh perusahaan rekaman Gembala Record, namun gagal di pasaran.
Krisdayangti terpilih kemudian menjadi Gadis Sampul pada 1991 dan namanya kian melejit ketika ia mendapatkan juara di ajang pencarian bakat berjudul Asia Bagus setahun berikutnya.
Ia lalu merekam tiga singel berjudul "Lost in the Storm", "Show Me the Way to Your Heart", dan "Cherish", yang dimasukkan dalam album kompilasi The Best of Asia Bagus.
Sejak saat itu, namanya semakin melambung di dunia musik.
Tidak hanya bernyanyi solo, Krisdayanti juga merilis album duet dengan Anang Hermansyah bertajuk Hanya Tuhan dan menjadikan album itu sebagai cinderamata pernikahan mereka.
Krisdayanti juga menjajal dunia seni peran. Ia sempat menjadi pemeran utama dalam sinetron Saat Memberi dan Menerima di RCTI pada 2006.
KD lalu membentuk sebuah trio vokal bersama Titi DJ dan Ruth Sahanaya yang dinamai 3DIVA.
Setelah berhasil mendapatkan popularitas di dunia hiburan, KD mulai mencoba untuk terjun ke dunia politik.
Kini, ia menjadi salah satu anggota DPR RI dari Fraksi PDI-Perjuangan.
Kini menjadi pejabat, Krisdayanti tinggal di hunian mewah bak istana.
Kemewahan rumahnya pun kini menjadi perhatian publik, apalagi rumah Krisdayanti ini dilengkapi lapangan badminton pribadi yang cukup luas.
Lapangan badminton itu ada di halaman belakang rumah Krisdayanti di Jeruk Purut, Kemang, Jakarta Selatan.
Dilansir dari laman GridPop.ID, mereka menempati rumah yang berdiri di atas lahan seluas 1.270 meter persegi.
Tak banyak yang tahu, anak-anak Krisdayanti ternyata suka bermain bulutangkis.
Lapangan badminton itu juga dibuat Raul Lemos untuk menuruti keinginan anaknya.
Lapangan badminton yang dibangun Raul Lemos tersebut tampak luas dan begitu mewah.
Terlihat dari Channel YouTube Yuni Shara, yang bermain ke rumah Krisdayanti dan Raul Lemos.
Diketahui, lapangan itu dibangun untuk mendukung hobi dari sang anak.
Kedua anak Krisdayanti dan Raul Lemos, Ariannha Amora Lemos dan Kellen Alexander Lemos sangat menyukai olah raga bulutangkis.
Lapangan badminton ini ada di halaman belakang rumah.
Alas lapangan tersebut dicat berwarna biru dan tentunya dilengkapi dengan sebuah net.
Sebelum dibangunkan lapangan badminton ini, anak-anak Krisdayanti sering main bulutangkis di dalam rumah.
Karena hal itulah, langsung dibuatkan lapangan badminton di halamn belakang rumah.
Pada halaman belakang rumahnya, selain lapangan badminton, juga terdapat kolam renang.
Tempatnya berdampingan dengan lapangan badminton tersebut.
Saat berkunjung ke rumah sang adik, Yuni Shara nampak tercengang melihat ada lapangan bulutangkis lengkap dengan net dan garis batas permainannya.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,GridPop.ID |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar