Selama dua bulan ditangguhkan dari kegiatan JKT48, Chika mengaku memiliki waktu untuk melakukan introspeksi diri.
Diakui Chika, selama dua bulan menjalani hukuman, ia juga melakukan banyak persiapan agar bisa tampil maksimal nantinya.
Chika menyampaikan rasa terima kasih kepada penggemarnya yang telah sabar menunggu dirinya menjalani sanksi.
Janji Chika, ia mengaku tidak akan mengulangi kesalahan yang sama di kemudian hari.
"Aku sadar, aku masih ingin seperti member lain, dan aku tidak mau kalah dari mereka. Aku akan berusaha untuk bangkit dan bersinar kembali," kata dia.
"Sekali lagi terima kasih semua dan mohon bantuannya," imbuhnya.
GRidPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Tribunnewswiki.com |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Lina Sofia |
Komentar