GridPop.ID - Sosok Mariana Putri pemeran Neneng di sinetron Ikatan Cinta ini sukses mencuri perhatian.
Tingkahnya yang kocak bisa membuat para penonton setia sinetron Ikatan Cinta terhibur.
Berikut biodata artis Mariana Putri yang telah dirangkum GridPop.ID dari Tribunnewsmaker.com.
Ia lahir di Jakarta pada 16 Oktober 1984 dan menganut agama Islam.
Mariana Putri atau akrab disapa Putri telah memiliki seorang anak laki-laki yang diberi nama Dustin Abdull.
Ia sering memiliki hobi travelling dan kerap membagikan aktivitas travelling ke berbagai daerah Indonesia di Instagram pribadinya.
Mulai dari Lombok, Bali, Baduy, Garut, hingga Papua pernah ia sambangi.
Sebelum menjadi model, ia berkarier sebagai seorang pramuniaga datau sales mobil merek Daihatsu di Yogyakarta.
Selain itu, Putri juga sempat bekerja untuk menjadi model foto dan video klip.
Setelah lima tahun menjalani pekerjaan tersebut, Putri memutuskan untuk terjun ke dunia hiburan.
Mulanya berawal dari tawaran salah satu temannya untuk mengikuti penyeleksian pemeran di Jakarta.
Berkat kegigihannya, Mariana Putri beberapa kali muncul di layar kaca Indonesia.
Sinetron pertama yang dibintanginya berjudul "Cakep-cakep Baper" yang tayang tahun 2016.
Beberapa sinetron lain yang pernah ia bintangi adalah "Malaikat Tak Bersayap" (2017), "Semua Indah karena Cinta" (2018), "Tamu Tak Diundang" (2019), "Amanah Wali 5" (2021), hingga "Jodoh Wasiat Bapak Babak 2" (2021).
Dilansir dari Sripoku.com, Mariana Putri sendiri bukan sosok asing di dunia akting, kendati kini ia dikenal sebagai Neneng di Ikatan Cinta.
Putri dikenal luas berkat perannya dalam sinetron populer berjudul "Ikatan Cinta" sebagai Neneng sejak tahun 2021.
Seperti diketahui, Elsa saat ini sedang menjalani perawatan karena depresi yang dialaminya.
Dalam masa pengobatan itu, Elsa bertemu dengan dua orang temannya yakni Neneng dan Jessica.
Dalam episode terbaru, diketahui bahwa ada scene Elsa dan Neneng yang akhirnya membuat Jaja Saloka populer.
Celetukan Neneng menyebut nama Jaja Saloka menjadi trending topik di twitter.
Tidak heran kalau sosok Neneng di Ikatan Cinta menjadi idola baru bagi kalangan penggemar.
Kemunculan Neneng dianggap sebagai warna baru di Ikatan Cinta saat konflik menegangkan perihal teror di keluarga Aldebaran (Arya Saloka).
GridPop.ID (*)
Source | : | Sripoku.com,Tribunnewswiki.com |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Lina Sofia |
Komentar