GridPop.ID - Harga sembako telur ayam mengalami peningkatan sejak beberapa pekan lalu.
Dikarenakan adanya bantuan sosial (Bansos) dari pemerintah hingga naiknya harga pakan, harga sembako telur ayam naik nggak kira-kira.
Bahkan, di daerah ini harga sembako telur ayam bisa menembus Rp 57 ribu.
Harga sembako telur ayam kali ini pun menjadi yang tertinggi sepanjang sejarah.
Melansir dari Kompas.com, Ketua Paguyuban Peternak Rakyat Indonesia (PPRN) Alvino Antonio mengatakan, salah satu alasan harga telur ayam naik adalah karena adanya program Bantuan Sosial alias Bansos.
"Pemerintah mengadakan bansos, ada berupa minyak goreng, telur, dan daging ayam ke masyarakat."
"Tentu dengan adanya bansos ini, demand untuk telur naik yang membuat stoknya dikit."
"Nah ini sengaja dimanfaatkan 'digoreng' supplier menaikkan harga, yah hukum ekonomi lah," ujar Alvino saat dihubungi Kompas.com, Senin (22/8/2022).
Akan tetapi program dari pemerintah ini malah sengaja dimanfaatkan oleh oknum-oknum nakal untuk menaikan harga.
"Sebenarnya tujuan bansos ini juga membantu peternak menyerap telurnya agar harga tidak anjlok. Tapi yah memang dugaan kami ada yang sengaja menggoreng," sambung Alvino.
Lebih lanjut, menurut Alvino, kenaikan harga telur ayam saat ini adalah kenaikan tertinggi dalam sejarah.
Source | : | Kompas.com,Tribun Sulbar |
Penulis | : | Arif B |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar