Dia mengatakan, korban Asnah baru seminggu pulang dari umrah.
Mahviyen yang merupakan tetangga korban pun mengaku mengenal sosok keduanya.
"Ibu Asnah ini orangnya baik dan ramah. Aktif mengikuti organisasi di lingkungan masyarakat. Kalau anaknya, Suryani itu tenaga honor di Kantor Camat Pangean. Dia (Suryani) baru ulang tahun ke-25, 26 September kemarin," katanya, Rabu (28/9/2022).
Selain itu, Mahviyen juga menyampaikan bahwa Asnah baru seminggu pulang dari umrah.
Awalnya, Asnah berangkat umrah bersama suaminya.
Namun karena sakit, suaminya masih tertahan di Jeddah, Arab Saudi.
Karena itulah Asnah terpaksa pulang seorang diri.
"Ibu Asnah pulang umrah seminggu yang lalu. Suaminya masih tertahan di Jeddah," sebut Mahviyen.
Dalam kurun waktu seminggu terakhir, Asnah hanya tinggal berdua bersama anaknya, Suryani.
Mahviyen berkata, sebelum keduanya ditemukan tewas, tidak ada tanda-tanda mencurigakan.
Para tetangga pun mengaku tidak mendengar suara teriakan ataupun meminta pertolongan.
Sepengetahuan Mahviyen, korban juga tidak memiliki masalah dengan orang lain.
"Sepengetahuan kami korban ini tidak ada masalah sama orang," pungkas Mahviyen.
GridPop.ID (*)
Source | : | Serambinews.com,Surya Malang |
Penulis | : | Arif B |
Editor | : | Veronica S |
Komentar