GridPop.ID - Rizky Billar dilaporkan Lesti Kejora atas dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
Berdasarkan laporan kepolisian, Rizky Billar ketahuan selingkuh hingga berujung melakukan KDRT pada Lesti Kejora.
Beberapa waktu lalu, Lesti Kejora dan Rizky Billar sempat membahas tentang sikap yang akan diambil jika pasangan selingkuh.
Melansir Grid.ID, seperti diketahui jika orang tua Muhammad Leslar Al Fatih Billar ini memang dikenal sebagai pasangan romantis jika di depan kamera.
Tak sedikit yang menduga bahwa rumah tangga pasangan yang menikah pada 19 Agustus 2021 ini pasti selalu diliputi kebahagiaan dan kehangatan.
Terlebih mereka juga telah dikaruniai anak lelaki tampan.
Kendati demikian, Lesti justru mendadak menyinggung tentang perselingkuhan.
Bahkan pelantun lagu 'Kejora' itu mengancam sang suami jika ketahuan selingkuh.
Lesti dengan tegas mengancam bakal pisah dari Billar jika sang suami terbukti mendua.
Dalam momen yang terjadi saat wawancara ini, awalnya Billar bertanya tentang pasangan yang mendua.
Billar bertanya, apakah Lesti masih mau menerimanya sebagai suami jika Billar selingkuh.
Baca Juga: KEPERGOK SELINGKUH, Rizky Billar Diduga KDRT Lesti Kejora, Begini Kronologinya
"Apakah kamu akan memaafkan dan menerima kembali jika aku selingkuh?" tanya Rizky Billar dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi pada Minggu (25/09/2022).
Mendengar pertanyaan itu, Lesti mengaku jika ia memiliki prinsip dalam menghadapi pasangan yang main gila di belakangnya.
Ia tak akan memaafkan dan menerima kembali Billar jika nekat melakukan perselingkuhan.
Menurut Lesti, perbuatan itu berkaitan dengan hal lain yang tak bisa disampaikan secara tersebuka.
"Enggak. Itu urusannya udah lain kan," kata Lesti Kejora.
Itulah sebabnya jika Billar ketahuan selingkuh, Lesti tak sudi memaafkan atau melanjutkan hubungan rumah tangganya.
"Maksudnya kalau udah selingkuh itu berarti ya dia udah nggak bisa," jelas Lesti.
Lantas apakah ucapan Lesti itu benar akan dilakukan?
Pasalnya, Billar diduga tega melakukan KDRT akibat ketahuan selingkuh.
Melansir Tribun Seleb, mantan kekasih Dinda Hauw itu bahkan nekat mencekik hingga membanting Lesti.
Insiden itu terjadi pada, Rabu (28/9/2022) dini hari dari pukul 02.30 WIB hingga 10.00 WIB.
Adapun Lesti sudah melaporkan perbuatan Billar ke Polres Metro Jakarta Selatan atas dugaan KDRT pada, Rabu (28/9/2022).
“Terlapor ketahuan berselingkuh di belakang korban,
pada saat korban meminta dipulangkan ke rumah orang tuanya, terlapor emosi dan melakukan berusaha mendorong korban dan membanting korban ke kasur dan mencekik leher korban hingga terjatuh ke lantai,” demikian bunyi laporan tersebut.
“Hal tersebut dilakukan berulang-ulang, kemudian di jam 10.00 WIB terlapor berusaha menarik tangan korban ke arah kamar mandi dan membanting korban ke lantai.”
Kejadian tersebut membuat Lesti mengalami luka di tangan, leher, dan tubuhnya merasa sakit.
GridPop.ID (*)
Source | : | Grid.ID,Tribun Seleb |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar