Tris menjelaskan, penggerebekan terhadap dua ASN tersebut dilakukan Kamis malam sekira pukul 20.30 WIB.
Penggerebekan katanya disaksikan langsung oleh Sunarni bersama dengan aparat.
Saat dipergoki istrinya tersebut, kata Tris, Turman dan stafnya itu diduga baru saja melakukan hubungan suami istri.
"Saat kami masuk itu, kondisinya mereka sedang beres-beres pakai baju, ya dugaan kami mereka baru saja melakukan hubungan seperti suami istri," kata dia.
"Sebelum melakukan penggerebekan ini kami koordinasi terlebih dahulu sama pihak kepolisian,"
"Hingga akhirnya kami melakukan penggerebekan dan yang bersangkutan itu dibawa ke kepolisian," imbuhnya.
Tris menerangkan, wanita yang dipergoki bersama dengan suami kliennya tersebut juga telah berkeluarga dan memiliki anak.
Namun demikian, pihaknya belum melakukan koordinasi dengan pihak keluarga ST atas perbuatan yang telah dilakukannya itu.
Menurutnya, pemberitahuan terhadap keluarga ST akan dilakukan oleh personel kepolisian.
Source | : | Kompas.com,TribunSolo |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar