Namun, ia sangat bingung dengan sikap laki-laki yang saat ini jadi suaminya itu karena tak kunjung menyatakan cinta kepadanya.
Padahal, menurut Ayu, gelagat Regi seperti menyukainya saat itu.
Apalagi Regi dan Ayu kerap jalan, makan malam, hingga nonton bioskop bersama.
Ayu menyatakan, awal ia terinspirasi menyatakan cinta kepada Regi saat dia menonton sebuah film.
Dalam film itu, Ayu diajarkan untuk meluapkan yang dirasakan. Akhirnya, ia mencoba menyatakan perasaannya kepada Regi.
Namun, ternyata ia tak menyangka sikap Regi setelah Ayu menyatakan cinta membuatnya kesal sekaligus malu karena seolah-olah menunjukan bahwa dia telah mempunyai pasangan.
Karena kecewa, akhirnya Ayu kala itu memilih meninggalkan Regi tanpa banyak berbicara.
Padahal, kata Ayu, ia saat itu sangat percaya diri bahwa Regi akan menerimanya.
Setelah peristiwa itu, Ayu pun langsung memilih untuk menjauh dari Regi Datau.
Setelah meninggalkan Regi Datau, Ayu dekat dengan Zumi Zola hingga sempat akan menikah.
Saat proses pernikahan, ternyata hubungan Ayu Dewi dan Zumi Zola kandas.
Zumi memutuskan Ayu melalui pesan singkat saat pernikahan sudah mulai dipersiapkan. Hal itu sempat membuat Ayu di titik terendah.
Namun, di titik terendah itu ternyata Regi Datau kembali ke hidupnya dan memberikan kepastian kepadanya.
Akhirnya, Regi Datau dan Ayu Dewi memutuskan untuk menikah pada 16 Juni 2012.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,tribunnewsmaker |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar