Lesti yakin, upaya damai yang telah ia ambil ini adalah keputusan yang terbaik bagi keluarganya, dibanding melanjutkan proses hukum atas laporan KDRT.
"Insyaallah keputusan ini yang terbaik untuk keluarga kita," sambungnya.
Pelantun Kejora ini bersyukur, proses restorative justice akhirnya tercapai.
Ia turut menyampaikan apresiasi kepada polisi yang memproses perdamaian dengan cepat.
"Terima kasih untuk pihak kepolisian yang telah memproses perdamaian ini dengan cepat dan sekali lagi terima kasih untuk bapak kapolres dan jajarannya, karena sejak dari laporan sampai perdamaian ini prosesnya sangat membantu saya," terang Lesti.
Tanggapan ayah Lesti
Pada Selasa (18/10/2022) malam, Endang Mulyana tak mendampingi Lesti Kejora ke Polres Metro Jakarta Selatan.
Padahal, momen itu merupakan peristiwa penting yang menandai perdamaian resmi antara Lesti dan Billar.
Lesti menekankan, meski tak hadir, ayahnya memberikan restu untuk dia dan Billar berdamai.
"Mau bagaimana pun, mereka orangtua. Ini sudah kesepakatan dari keluarga, kesepakatan orangtua, kesepakatan keluarga besar untuk memutuskan perdamaian ini," kata Lesti Kejora dalam konferensi pers di Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa malam, dikutip dari Kompas.com.
Berada di sisi Lesti, Billar pun menyampaikan permintaan maaf kepada keluarga.
Source | : | Kompas.com,Tribun Seleb |
Penulis | : | Arif B |
Editor | : | Veronica S |
Komentar