GridPop.ID - Nikita Mirzani diketahui kini menjadi tahanan setelah dilaporkan oleh Dito Mahendra.
Setelah di penjara, Nikita Mirzani pun mengalami kerugian.
Salah satunya Nikita Mirzani terpaksa cancel banyak job yang menjadi sumber cuannya.
Manajer Nikita Mirzani, Dea Hanifah, menyebut banyak pekerjaan yang di-cancel lantaran Nikita ditahan.
Salah satunya pekerjaan yang mengharuskan Nikita Mirzani ke Pontianak, Kalimantan Barat, yang juga baru-baru ini di-cancel.
“Kalau ngomongin itu (kerugian) enggak usah ditanya ya. Saya banyak cancel off air, kerjaan-kerjaan (kayak) harus berangkat ke Pontianak tapi enggak jadi,” kata Dea dikutip dari laman kompas.com.
“Kalau disebut kerugian ya rugi bangetlah. Kayak orang kan melaporkan gara-gara mengalami kerugian, nah ini kita,” tambah Dea.
Namun, Dea mengaku beruntung bahwa klien mengerti keadaan yang dialami Nikita Mirzani.
“Tapi untungnya klien kita ngertilah keadaannya,” ujar Dea.
Baca Juga: Nikita Mirzani Ditahan 20 Hari, Dewi Perssik Beri Pesan Menohok: Ini Pelajaran Buat Jengger
Sebelumnya Dea membeberkan kondisi terkini Nikita Mirzani yang sulit BAB. Ia pun sempat membawakan obat serta pakaian Nikita Mirzani.
“Dia (Nikita Mirzani) susah BAB. Jadi dia minta bawain obat,” ucap Dea. “Jadi cuma bisa antar bajunya saja, masih nunggu ajalah. Nganterin baju, obat, buku, kacamata,” tambah Dea.
Saat ini Nikita Mirzani tengah mendekam di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB, Serang, Banten, Jawa Barat.
Sebelum di penjara, Nikita Mirzani pun sempat curhat soal pendapatannya.
Dilansir dari laman tribunjateng.com, hal ini disampaikan oleh Nikita Mirzani ketika menjadi bintang tamu di channel Youtube Melaney Ricardo.
Dalam kesempatan tersebut, Nikita Mirzani mengakui bahwa sulit baginya mendapat ulang miliaran.
Kondisi keuangan Nikita Mirzani sudah berbeda, dulu ia bisa mendapat uang miliaran dalam waktu singkat.
Rupanya kondisi tersebut didasari oleh keinginan Nikita Mirzani sendiri.
Ia banyak menolak tawaran acara di TV.
Ibu tiga anak itu mengaku bahwa ia tak lagi ingin berakting seperti yang sering dilakukannya dahulu.
"Kalau syuting-syuting bintang tamu masih.
Cuma aku tolak-tolakin, aku tuh kan sekarang udah enggak mau disuruh kayak 'Eh nanti pura-pura marah ya, nanti jadi jeritan ya' aku udah capek," beber Nikita Mirzani.
Diakui Nikita Mirzani bahwa ia sudah mengurangi dunia gimmick sejak dua tahun yang lalu.
"Dulu kan udah begitu dua tahun berturut-turut, kayaknya aku udah nggak feel ke situ deh," kata Nikita Mirzani.
Kondisi itu lah yang membuat Nikita Mirzani kini kesulitan untuk mengumpulkan uang miliaran.
Bahkan untuk mencapai Rp 500 juta saja, Nikita Mirzani mengaku sulit.
"Duh aku Rp 500 juta aja ngos-ngosan," ungkap Nikita Mirzani.
Saat ini, Nikita MIrzani memilih untuk menikmati hasil tabungannya.
Ia bersyukur bahwa channel Youtube pribadinya bisa menghasilkan uang.
"YouTube walaupun gak banyak ya tapi tiap bulan bisa nutupin kredit rumah, kredit mobil, bayarin anak sekolah, bayar PLN, bayar air, udah cukup," jelas Nikita Mirzani.
Selain itu, Nikita Mirzani juga menambah penghasilannya dari hasil jualan skin care di TikTok.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Tribunjateng.com |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar