Alhasil, ia banting setir menjadi pengusaha dengan bekerjasama bareng Putra Siregar.
Melansir Tribun Seleb, hal tersebut diungkap oleh Putra Siregar belum lama ini.
Berbagai persiapan juga terus dilakukan oleh keduanya.
Melalui kanal YouTube KH INFOTAINMENT, Putra mengungkap jika ia dan Billar akan terlibat dalam sebuah bisnis.
"Iya kita ada beberapa projek sih. Doain aja," ucap Putra Siregar, Rabu (14/12/2022).
Pun keduanya juga telah membahas soal bisnis tersebut secara intens.
"Sekarang udah lanjut pembicaraan intens sih,” jelas Putra Siregar.
Kendati demikian, Putra Siregar enggan membocorkan project apa yang bakal dibangun bersama suami Lesti Kejora.
"Ada beberapa sih, cuman saya belum desain.
Kalau dibocorin idenya juga takut dicuri orang," ujar Putra Siregar.
Lantas apa bisnis yang akan dilakoni Billar dan Putra Siregar?
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Tribun Seleb |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar