Ibunda Indah pun sempat menuding Arie Kriting sudah mencuci otaknya Indah Permatasari.
"Saya gak pernah kasar urus anak, cuma ini saja kenapa bisa beda sekali ini anak. Jangan dicuci otak anak saya,” kata Nursyah.
Saking drastisnya perubahan Indah Permatasari, Nursyah bahkan tak segan menyebut kelakuan putrinya itu seperti setan.
"Itu bukan Indah, ini kayak anak setan!" ungkap Nursyah geram.
Perubahan sikap Indah Permatasari kepada sang ibu itu lantas memicu adanya tudingan miring terhadap Arie Kriting.
Yakni soal adanya dugaan guna-guna alias pelet dari Arie Kriting terhadap Indah Permatasari.
"Saya wallahualam, itu kan tidak kelihatan. Kalau saya ngomong demikian (guna-guna), kan enggak enak. Enggak boleh. Yang penting saya perbaiki anak saya. Kan perubahan Indah beda," imbuh ibunda Indah.
Belum lama ini, Arie Kriting kembali menyinggung tudingan ilmu hitam yang diarahkan kepadanya.
Dalam unggahan, Arie Kriting membagikan foto tengah menggendong sang buah hati di sebuah toko buku.
Baca Juga: Pantas Laris Manis, Ini Resep Singkong Goreng Merekah Ala Pedagang, Harus Direndam dengan Air Ini
Source | : | TribunnewsBogor.com,Sripoku.com |
Penulis | : | Veronica S |
Editor | : | Veronica S |
Komentar