Cara daftar QRIS GoPay di aplikasi GoBiz
- Setelah mendaftar akun GoBiz, buka menu "Bayar" dan klik “Lihat manfaat QRIS”
- Pelajari manfaat QRIS. Jika sudah, klik “Lihat rincian biaya”
- Pelajari biaya yang dikenakan untuk setiap transaksi QRIS. Jika Anda sudah setuju, klik “Daftar Sekarang”
- Masukkan kode pos usaha Anda, jika sudah setuju dengan “Syarat dan Ketentuan”, silakan klik tanda “centang” kemudian klik “Kirim dan aktifkan QRIS”
- Proses aktivasi QRIS dimulai. Anda bisa mulai menerima pembayaran QRIS paling lambat dalam tujuh hari kerja
- Ketika proses aktivasi QRIS berhasil, Anda akan mendapatkan notifikasi melalui e-mail dan aplikasi GoBiz.
Sebagai informasi walaupun pelanggan dapat melakukan transaksi dengan kode scan QR dari e-Wallet lain yang berstandar QRIS, apabila sedang ada promo GoPay, maka cashback hanya berlaku dengan pembayaran dengan GoPay saja.
Demikian cara mendaftar QRIS GoPay dengan QRIS.
Source | : | Kompas.com,Tribunbatam |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar