Diceritakan, Bunda Corla sempat diberi pertanyaan terkait tujuannya datang ke Indonesia hingga kepulangannya ke Jerman.
Meski sempat mengalami kendala, namun Bunda Corla akhirnya bisa lolos pemeriksaan.
"Ga ada masalah, dicek semua, dibongkarin. Ditanya kamu berapa lama di Indonesia? (Bunda jawab) 3 minggu," terangnya lagi.
"Kamu ngapain ke Jerman? Saya tinggal di Jerman, saya bilang gitu terus ditanya lagi," sambung Bunda Corla.
Sempat khawatir, sahabat Bunda Corla sampai ada yang menyusul di Bandara.
Bahkan diungkapkan wanita tersebut, Bunda Corla kini juga sudah masuk pemberitaan media Jerman.
"Soalnya sudah masuk media Jerman, Bun makanya itu Bunda diperiksa kan ya," ungkap seorang sahabat.
"Memangnya aku masuk media Jerman? Memang ya?" ucap Bunda Corla kaget.
Tidak hanya koper yang diperiksa, pemilik nama asli Priscilla Corla Cintya ini juga ditanya soal uang yang dibawanya saat itu.
Termasuk menanyakan terkait sejumlah rokok yang dibawa dari Indonesia.
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Helna Estalansa |
Editor | : | Helna Estalansa |
Komentar