Lebih lanjut, Rina Nose pun memberikan contoh saat dirinya kelak memiliki anak yang usianya masih dini.
Saat usia tersebut, sang anak belum dapat sepenuhnya berpikir sendiri.
"Apa misalnya yang kamu alami sebagai anak?" tanya Feni Rose.
"Misalnya kalau kita punya anak usia masih lima tahun, enam tahun, masih SMP, itu kan mereka belum punya pemikiran sendiri," ucap Rina.
Kemudian, anak Rina Nose tersebut nantinya mulai tumbuh dewasa dan dapat berpikir dengan sendirinya.
Tentu, pemikiran itu membuat anak memiliki perbedaan pendapat dengan Rina Nose.
Bahkan, pemikiran sang anak juga tak sesuai dengan keinginan Rina Nose.
Rina Nose merasa, perbedaan pandangan tersebut memunculkan suatu masalah.
"Nanti kalau misalnya anak kita udah usia-usia mulai beranjak dewasa, mulai bisa berpikir sendiri."
"Mulai berbeda pendapat sama kita, mulai nggak sesuai dengan keinginan kita."
"Kan itu sebenernya yang memunculkan problem," jelas Rina.
Source | : | TribunnewsBogor.com,Tribun Seleb |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Lina Sofia |
Komentar