"Kalau aku lagi kumpul sama teman-teman tuh aku suka dicengin, dibilang manusia paling nggak punya standar kalau milih cowok," jelasnya.
Lantas seperti apa kriteria pria idaman Prilly Latuconsina?
Aktris kelahiran 1996 itu mengatakan bahwa ia tak masalah dengan penghasilan pasangannya.
Pasalnya yang terpenting bagi Prilly adalah, pasangannya seiman dengannya. mau bekerja keras, bertanggung jawab
"Selagi dia orangnya kerja keras, bertanggung jawab, mau gajinya berapa asal seiman dan baik, aku akan terima," jelas Prilly Latuconsina.
Prilly Latuconsina tak menjadikan umur dan kekayaan sebagai tolak ukur dalam memilih pasangan.
Bahkan ia juga tak peduli dengan bibit bebet dan bobot keluarga calon pasangannya.
Menurutnya yang terpenting pribadi dari calon pasangannya.
"Benar-benar aku nggak ngelihat dari uang yang mereka punya, nggak lihat dari umur, nggak lihat bibit bebet bobot orang tuanya," jelas Prilly.
"Aku lihat diri dia saja," sambungnya.
Prilly mengatakan tak masalah jika ada pria yang seumuran dengannya mendekatinya namun belum memiliki rumah.
Menurut Prilly hal itu wajar karena pria tersebut baru mulai bekerja sedangkan dirinya sudah bekerja dari kecil.
"Jadi aku nggak masalah kalau misal ada yang seumuran ngedeketin tapi belum punya rumah. Ya wajar saja, kan kerjanya baru mulai," kata Prilly.
"Sedangkan aku kan kerja dari kecil," sambungnya.
GridPop.ID (*)
Source | : | Tribun Jabar,Tribun Jambi |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Lina Sofia |
Komentar