Di tahun 2013, ia kembali ke Tanah Air dan mulai menitih karier sebagai aktor.
Wajahnya pertama kali muncul di sinetron Kita Nikah Yuk (2014) dengan memerankan tokoh Reza.
Sejak saat itu, layar kaca setiap tahunnya terus dihiasi oleh akting Anthony terlebih sejak membintangi sinetron Anak Langit (2017) yang sukses mempopulerkan namanya.
Bahkan di tahun 2020, suami Audi Marissa ini terlibat dalam 4 judul sinetron, yaitu Dewi Bunga, Dari Jendela SMP, Indah Pada Waktunya, dan Dia Bukan Manusia.
Tak hanya di layar kaca, ia juga berlakon di layar lebar. Adapun film yang telah dibintanginya adalah Cai Lan Gong (2015) dan Pai kau (2018).
Di samping sukses menjadi seorang aktor, Anthony Xie juga dikenal sebagai seorang pengusaha.
Bersama istrinya, Audi Marissa, ia mengembangkan berbagai bisnis di bidang kuliner hingga properti.
Beberapa brand yang dimiliki Anthony dan Audi seperti Sekotak Nicmat, Sejajan Nicmat, TURU Hotel Indonesia, dan Hellofriends.
Sebagai informasi dilansir artikel Tribun Mendan, sebelum menikah Audi dan Anthony berpacaran selama 3 tahun.
Selama berpacaran, Audi dan Anthony tampak mesra dan kerap berpergian bersama.
Baru-baru ini, Audi menceritakan masa lalu dan gaya berpacaran dirinya dengan Anthony.
Baca Juga: Biodata Artis Kai, Member EXO yang Akan Segera Comeback Mini Album Ketiga pada 13 Maret Mendatang
Source | : | Tribun Medan,Sripoku.com |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Lina Sofia |
Komentar