GridPop.ID - Seorang siswa SD di Kecamatan Pesanggrahan, Kabupaten Banyuwangi bunuh diri.
Aksi bunuh diri yang dilakukan siswa SD tersebut diduga karena korban sering dibully teman-temannya lantaran berstatus anak yatim.
Melansir Tribunnews.com, siswa SD berinisial MR (11) tersebut nekat gantung diri di kediamannya.
Kapolsek Pesanggaran AKP Basori Alwi menjelaskan, aksi nekat itu terjadi pada Senin (27/2/2023).
Bocah 11 tahun tersebut mengakiri hidup di dapur rumahnya.
Adapun sosok pertama yang mengetahui kejadian itu adalah ibu MR, WS (50).
WS adalah penyandang disabilitas. Jari-jari tangannya tak utuh. Karena itu ia kesulitan untuk menurunkan sang anak dari jerat tali.
"Ibunya sambil menangis kemudian telepon anaknya pertama yang sedang kerja," kata Basori, Selasa (28/2/2023).
Kemudian kakak korban pulang bersama tiga rekannya.
Setibanya di rumah, kakak korban mencari keberadaan ibu dan adiknya.
"Saat diturunkan informasinya masih ada denyut nadinya," tambah Basori.
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar