Tak menyebut lebih detail prinsip yang dimaksud, Thariq hanya merasa masih perlu ada pendewasaan antara mereka ketika berbicara tentang prinsip tersebut.
"Ketika prinsip itu dilanggar, mungkin harus ada pendewasaan dari masing-masing pihak," ucap Thariq.
"Harus ada perbaikan yang menurut aku lebih baik dilakuin masing-masing," sambung adik Atta Halilintar itu.
Belum berpikir untuk memiliki kekasih lagi, Thariq mengaku saat ini sedang ingin fokus memperbaiki diri.
"Aku lagi fokus untuk memperbaiki diri aja, karena dengan memperbaiki diri dari segi pikiran, dari hati, dari perbuatan harus diperbaiki," ujar Thariq.
Thariq sempat menangis ketika menceritakan momen pertama kali bertemu dengan Fuji.
Melihat Thoriq menangis, Atta kemudian memeluk adiknya tersebut.
"Karena Thoriq itu kalau udah sayang, sayang banget," ucap Atta sambil menepuk punggung adiknya.
Atta kemudian berpesan kepada netizen yang telah mendukung hubungan Fuji dan Thariq.
"Balik lagi, hubungan itu di tangan Tuhan, enggak bisa teman-teman netizen, udah doain bagus banget, tapi tetap, hubungan itu di tangan Tuhan dan mereka berdua lebih tahu apa yang terjadi di hubungan itu," ujar Atta.
"Jadi let it be, biarkan mereka berdua happy di pilihan masing-masing," imbuh Atta.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Tribun Seleb |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Lina Sofia |
Komentar