Selain aktif di dunia musik, Stan juga aktif di bidang seni peran.
Ia pernah ikut dalam beberapa pementasan teater serta menjadi cameo dalam sejumlah film.
Stan Isakh pernah pula menjadi additional guitarist untuk beberapa penyanyi besar Indonesia seperti Judika, Erwin Gutawa, dan penyanyi asal Australia Guy Sebastian.
StanIsakh meninggal dunia pada Minggu, 10 Mei 2020 silam, akibat penyakit pneumonia duplex.
Mengutip Tribun Seleb, sebelum mengembuskan napas terakhir, Stan Isakh sempat dirawat di sebuah rumah sakit.
Saat itu penyebaran virus Covid-19 sedang tinggi-tingginya.
Ia sempat dirawat sebagai Pasien Dalam Pengawasan (PDP) covid-19.
“Meski saya belum tahu positif / negatif karena masih menunggu hasil dari tes swap, saya hanya ingin berbagi virus Corona bisa meyerang siapa saja Dan kapan saja,” tulis Stan Isakh pada unggahnya kala itu.
“Saya sesak nafas karena pneumonia duplex, setelah diperiksa diputuskan isolasi selama 14 Hari. Mohon doanya ya teman. Semangat,” sambungnya
Baca Juga: Biodata Artis Pangky Suwito, Aktor Senior yang Ternyata Punya Gerai Martabak hingga 150 Cabang
Source | : | Kompas.com,Tribun Seleb |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar