Sejak saat itu, Tieu Vu berbohong kepada seluruh keluarga, mengaku dirinya kembali bekerja sebagai perawat.
Nyatanya, dia pergi diam-diam untuk menerima tamu setiap hari.
Berkat gajinya yang besar dan stabil, masalah ekonomi pun terselesaikan, sangat cukup untuk menghidupi anaknya.
Akan tetapi, ada hari ketika rahasia Tieu Vu tak bisa disimpan terlalu lama.
Sang suami, Liu, memperhatikan istrinya selalu berpakaian bagus dan berdandan cantik setiap pergi bekerja.
Hal itu tidak seperti pekerjaan sebagai perawat pada umumnya.
Ditambah lagi, Tieu Vu semakin ala kadarnya ketika di ranjang bersama Liu.
Dia dingin saat berbaring di samping suaminya, tidak pernah ada dorongan untuk berhubungan badan.
Liu memutuskan menanyakan apa pun kepada istrinya, bahkan dia diam-diam mengawasinya ketika pergi bekerja.
Melihat istrinya masuk ke dalam bar, Liu terkejut bukan main, tapi tetap mengawasi untuk memastikan apa yang dikerjakan istrinya.
Dia kemudian mendapati istrinya menerima tamu dan memperkenalkan diri sebagai gadis lajang.
Baca Juga: Pertama Kali Hubungan Intim? Jangan Kaget Kalau 4 Tubuh Wanita Ini akan Alami Perubahan
Source | : | Kompas.com,Tribunstyle,Sohu News |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar