Melansir laman Prevention, berikut tips berhubungan seks yang aman agar tidak tertular penyakit kelamin dari pasangan berdasarkan penyakitnya.
1. Gonore, klamidia atau sifilis
Pasangan yang tengah menderita salah satu dari ketiga penyakit kelamin tersebut dapat diobati dengan antibiotik, obat suntik atau obat topikal.
Untuk menjaga diri agar tidak tertular, setidaknya tahan dulu hasrat bercinta paling tidak satu minggu setelah pasangan menjalani pengobatan.
Periode atau waktu satu minggu ini merupakan gambaran umum bahwa penyakit kelamin yang diderita tidak lagi berpotensi menular setelah pengobatan.
Jika sudah demikian, sesi bercinta bisa dilakukan dengan tetap menggunakan kondom.
2. Pasangan terkena herpes genital
Sedikit berbeda dengan gonore, klamidia, dan sifilis yang merupakan infeksi bakteri, sementara herpes diakibatkan infeksi virus.
Namun, menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) AS, pengobatan yang dilakukan dapat membantu mengendalikan penyakit, yang akan mengurangi kemungkinan penularannya ke pasangan.
Untuk menghindari herpes dari pasangan, ingatkan si dia untuk minum obat anti-herpes setiap hari, dan menghindari melakukan hubungan seks vaginal, anal, atau oral saat penyakit masih meradang atau infeksius.
Ketika penyakitnya sudah mulai mereda atau sudah didiagnosis dokter diperbolehkan bercinta, maka pastikan menggunakan kondom berbahan lateks.
Baca Juga: 3 Tips Meningkatkan Kenikmatan Hubungan Intim yang Bisa Dicoba Bareng Pasangan
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Helna Estalansa |
Komentar