Sebagai sosok anak sulung, Raffi tak mungkin berlarut dalam duka lantaran beban sebagai kepala keluarga ada di pundaknya.
"Yang terakhir bokap gue bilang ke gue 'Papa sih nggak minta apa-apa.
"Papa nggak punya apa-apa'. Papa cuma pengen gue jadi laki-laki yang dewasa, yang bisa berguna buat gue sendiri, buat keluarga, untuk orang lain, dan juga menjaga nama baik keluarga."
"Jaga nyokap gue, jaga adik-adik gue dua. Karena semuanya itu perempuan dan menjadi tanggungan gue. Dan pengganti bokap ya gue," pungkas Raffi Ahmad.
Raffi pun mampu membuktikannya.
Beberapa waktu lalu, ia mengungkap detik-detik kepergian sang ayah.
Melansir Tribun Medan, "Jadi waktu itu rumah bokap gue itu di Bougenville, itu masih punya duit tu.”
“Terus ekonomi menurun, dijual rumah Bougenville.”
“Pas gue baru syuting pas bokap gue enggak ada pekerjaan," kenang Raffi Ahmad di hadapan Baim Wong.
"Nih bokap gue meninggal di sini nih posisinya jadi bokap gue meninggal di sini," sambungnya.
"Waktu itu dalam keadaan enggak ada siapa-siapa, jadi seumur hidup sekali jarang banget, tiba-tiba mama Amy, Nisya sama Syahnaz nginep di rumah nenek gue," terangnya.
Source | : | Tribun Medan,Grid.ID |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar