GridPop.ID - Rosé Blackpink baru-baru ini menjadi sorotan setelah dirumorkan menggunakan narkoba.
Meski demikian, YG selaku agensi yang menaungi Blackpink langsung memberikan bantahan.
Dilansir oleh coppamagz dari SPOTV News, YG Entertainment merilis pernyataan resmi terkait rumor yang menyangkut Rosé Blackpink
"Ini YG Entertainment.
Kami menegaskan bahwa rumor tentang Rosé Blackpink yang tersebar di sebagian komunitas online dan SNS adalah jelas-jelas hoaks.
Kami sebagai agensi sedang mengambil tindakan hukum terhadap segala bentuk fitnah terhadap artis kami.
Saat ini kami sedang memonitor rumor yang tersebar sekaligus para penyebarnya. Untuk selanjutnya, kami tidak akan memberikan keringanan apa pun melalui jalur hukum."
Sebelumnya, media Tiongkok menduga bahwa Rosé Blackpink mengkonsumsi narkoba bersama teman-temannya di sebuah pesta.
Baca Juga: Biodata Artis Muhammad Zayyan, Pemuda Muslim Asal Indonesia yang Segera Debut Jadi Idol Kpop
Lalu siapakan Rosé Blackpink?
Dilansir dari laman tribunseleb.com, berikut ini biodata artis Rosé Blackpink.
Roseanna Park atau dikenal dengan nama Rose BLACKPINK lahir di Auckland, Selandia Baru, 11 Februari 1997.
Meskipun lahir di Auckland, Rose BLACKPINK besar di Melbourne, Australia.
Pada tahun 2012, Rose BLACKPINK pindah ke Korea.
Rose BLACKPINK memiliki kakak perempuan yang bernama Alice Park.
Rose menempuh pendidikan di Canterbury Girls 'Secondary College di Melbourne, Australia.
Perjalanan Karier Rose BLACKPINK
Rose BLACKPINK mengikuti audisi YG Entertainment yang diadakan di Sydney pada tahun 2012. dikutip dari Tribunnewswiki.com.
Ia mengikuti audisi tersebut lantaran ayahnya yang memberitahukan kepadanya.
Ayahnya yakin jika Rose BLACKPINK sanggup untuk mengikuti audisi tersebut.
Awalnya, ibu Rose tidak menyetujui keinginan ayahnya.
Namun ayahnya kemudian berusaha meyakinkan ibunya dan berhasil.
Setelah itu, ia pergi ke Sydney untuk mengikuti audisi tersebut.
Saat itu, Rose berumur 15 tahun.
Saat audisi, Rose BLACKPINK berhasil mendapatkan peringkat pertama.
Ia berhasil mengalahkan 700 peserta lainnya.
Di hari yang sama, Rose BLACKPINK akhirnya menjadi trainee di YG Entertainment.
Baca Juga: Biodata Artis Rei, Member IVE yang Putuskan Hiatus Karena Masalah Kesehatan
Rose BLACKPINK menjadi trainee di YG Entertainment selama empat tahun.
Setelah itu, Rose berhasil menjadi vokalis dan penari utama BLACKPINK pada Juni 2016.
Rose memulai debutnya bersama BLACKPINK pada 8 Agustus 2016, dengan merilis album Square One.
Sebelum debut, Rose sempat berpartisipasi dalam EP G-Dragon, Without You.
Namun tidak jadi dipubliskasikan karena Rose akan debut menjadi anggota BLACKPINK, dikuyip dari gluwee.com.
Kemudian Rose BLACKPINK mulai debut solo pada tahun 2021 dengan merilis single "On The Ground".
Album Bersama BLACKPINK:
- Square One (2016)
- Square Two (2016)
- Square Up (2018)
- The Album (2018)
- Kill This Love (2019)
- How You Like That (2020)
- Blackpink in Your Area (2020)
- Ice Cream (2020)
Solo Album
-R- (2021)
GridPop.ID (*)
Baca Juga: Biodata Artis Dua Lipa, Penyanyi Asal Inggris yang Perankan Karakter Mermaid di Film Barbie 2023
Source | : | CoppaMagz,Tribunnewswiki |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar