"Itu bisa terjadi pada siapapun yang namanya perceraian itu cuma Tuhan yang benar-benar bisa atau mau menundukkan kita," ujarnya.
Ibu satu anak itu juga tak memungkiri jika pernikahannya ta selalu diisi dengan momen bahagia.
"Nggak selalu happy moment lah, pasti ada sad, ada perbedaan pendapat,
"Tapi kembali lagi pada komitmen, bagaimana kita menyikapi , bagaimana kita merespon, bagaimana kita bawa kemana pernikahan ini, tujuannya apa," pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, heboh kabar Shandy Aulia menggugat cerai David Herbowo di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Gugatan tersebut telah diproses dan jadwal sidang perdana akan berlangsung pada awal Mei.
"Kemudian majelis yang ditunjuk sudah menetapkan hari sidangnya yaitu nanti hari Rabu, 3 Mei 2023. Itu sidang pertama," kata Djuyamto selaku Humas PN Jakarta Selatan saat ditemui di kantornya, Jumat (14/4/2023) yang dikutip via Kompas.com.
Adapun Shandy Aulia menggugat cerai David Herbowo sejak Selasa, 11 April 2023.
Gugatan itu didaftarkan oleh kuasa hukum Shandy, Wijayono Hadi Sukrisno.
"Dari data di sistem informasi perurusan perkara PN Jakarta Selatan itu ada perkara masuk didaftarkan atas nama penggugatnya Nyimas Shandy Aulia," kata Djuyamto.
Gugatan cerai itu terdaftar dalam nomor perkara register 361/Pdtg 2023/PN JAKARTA SELATAN.
Dalam berkas gugatannya, Shandy Aulia hanya menginginkan perceraian dan hak asuh anak.
"Tuntutan yang lain hak asuh anak mereka itu hak asuhnya ada pada kedua belah pihak, yaitu antara penggugat dan tergugat. Itu saja tuntutannya," tutur Djuyamto.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Sripoku.com |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar