GridPop.ID - Biodata artis berikut ini datang dari suami Nikita Mirzani, Antonio Dedola.
Biodata artis Antonio Dedola tengah ramai dicari usai pria bule itu talak cerai Nikita Mirzani.
Seperti diketahui, Antonio Dedola dan Nikita Mirzani menikah siri pada bulan Januari 2023 lalu.
Namun baru seumur jagung, Antonio Dedola justru sudah talak cerai Nikita Mirzani melalui pesan di WhatsApp (WA).
Kabar menghebohkan datang dari artis kenamaan Nikita Mirzani yang baru saja ditalak oleh sang suami, Antonio Dedola.
Belum lama menjalin hubungan rumah tangga, Nikita dan Antonio pun kini dikabarkan tak harmonis.
Bahkan, Antonio Dedola menjatuhkan talak cerai Nikita Mirzani melalui pesan di WhatsApp dan diunggah kembali di akun Instagram @toni.dedola.
Di sisi lain, Antonio Dedola dituding maling barang mewah milik Nikita Mirzani.
Lantas, siapakah Antonio Dedola?
Inilah profil suami keempat Nikita Mirzani itu sebagaimana dirangkum Tribunnews.com dari berbagai sumber:
1. Hadiri dalam Persidangan Nikita Mirzani
Sosok Antonio Dedola diketahui publik saat hadir dalam persidangan Nikita Mirzani di Pengadilan Negeri Serang, Banten, Senin (5/12/2022).
Saat itu, Nikita Mirzani tengah menjalani sidang dalam perkara dugaan pencemaran nama baik Dito Mahendra.
Ketika pertama kali hadir di persidangan, Antonio Dedola menyebut kedatangannya itu tanpa sepengetahuan Nikita Mirzani untuk memberikan kejutan.
"Nggak, dia (Nikita Mirzani) nggak tahu. It's surprise. Ini hadiah saja buat dia. Ini bukti dukungan saya," ujar Antonio Dedola.
2. Pekerjaan Antonio Dedola
Setelah hubungan mereka terkuak, publik pun penasaran tentang profil Antonio Dedola.
Termasuk apa pekerjaan Antonio Dedola.
Usut punya usut, Antonio Dedola berasal Jerman.
Soal pekerjaan, Nikita Mirzani pernah mengungkapkan, Antonio Dedola bekerja sebagai anggota polisi militer di Jerman.
"Antonio ini katanya anggota polisi militer di Jerman," ucapnya, dikutip dari WartaKotalive.com.
Di sisi lain, pada akun Instagram-nya, Antonio Dedola sempat menulis proyek bisnisnya yang akan segera dibuka.
Sehingga besar dugaan, ia merupakan seorang pengusaha.
Bisnis tersebut menggunakan brand nama pribadinya Antonio Dedola Official yang akan menjual tas, pakaian, serta perhiasan.
Saat Nikita Mirzani mendekam di penjara, Antonio Dedola disebut menemani anak-anak Nikita.
"Dia urus rumah dan anak-anak," ujar wanita yang kini berusia 37 tahun ini.
3. Mualaf
Pada Minggu (22/1/2023), Antonio Dedola memutuskan untuk masuk ke dalam agama Islam alias mualaf.
Dalam unggahan di akun Instagram, Antonio Dedola mengucapkan kalimat syahadat di depan sejumlah saksi.
Termasuk Nikita Mirzani serta sahabatnya, Fitri Salhuteru yang ikut menemani proses tersebut di Tasikmalaya.
Saat masuk Islam, Nikita Mirzani mengatakan, Antonio Dedola telah menjalani proses sunat.
"Kan sunat hari ini, kalau masuk mualaf harus sunat," ungkap Nikita Mirzani dikutip dalam kanal YouTube Cumi-cumi pada Sabtu (4/2/2023).
Kemudian, Nikita Mirzani mengungkapkan proses sunat Antonio Dedola berjalan dengan lancar.
Baca Juga: Baru Juga Dilamar Antonio Dedola, Nikita Mirzani Umumkan Kehamilannya
"Hari ini Alhamdulillah sunatnya berjalan dengan lancar," terang Nikita Mirzani.
4. Lamar Nikita Mirzani
Pada Senin (3/4/2023), Antonio Dedola mengunggah video yang memperlihatkan momen ketika dirinya melamar Nikita di tengah perayaan ulang tahunnya.
Terlihat Antonio Dedola yang berlutut di depan Nikita Mirzani sambil memegang sebuah kotak kecil berisi cincin.
Nikita Mirzani tampak terkejut dan bahagia sekaligus terharu saat melihat aksi sang kekasih.
Menyertai unggahan itu, Antonio Dedola berjanji akan menjadi suami dan ayah terbaik.
Antonio pun menyebutkan momen dirinya melamar Nikita adalah hari yang tak akan dilupakannya.
Sayangnya, postingan itu kini tak bisa lagi ditemukan di akun Instagram Antonio Dedola.
5. Talak Cerai Nikita Mirzani
Terbaru, Antonio Dedola justru menalak cerai Nikita Mirzani melalui WhatsApp.
Rupanya, mereka telah menikah sejak Januari 2023.
Hal itu terungkap dari tangkap layar pesan WhatsApp yang diunggah Antonio Dedola di Instagram, Sabtu (29/4/2023).
Dalam pesan tersebut, Antonio menceraikan Nikita Mirzani yang baru dinikahinya secara siri.
"Nama saya Antonio Dedola dan saya menceraikanmu (Nikita Mirzani) sekarang juga!"
"Itu artinya bahwa kita tidak lagi menikah dan kamu sekarang bebas dan dapat memulai hidup baru."
"Untuk berlanjutnya hidupmu, saya berharap yang terbaik buatmu dan berharap pula menemukan kebahagiaanmu sendiri," tulis Antonio Dedola dalam bahasa Inggris.
Menurut pria yang akrab disapa Toni ini, Nikita Mirzani menudingnya mencuri gelang.
Padahal, gelang tersebut diberikan Nikita untuk Antonio.
"Aku tak pernah meminta apa-apa darinya, tapi yang ku tahu adalah ini pemberiannya!" jelasnya.
Diduga, tudingan tersebut yang memicu Antonio menalak cerai ibu tiga anak itu.
Pantauan Tribunnews, Minggu (30/4/2023), Antonio dan Nikita masih tampak saling serang di Instagram.
Teranyar, wanita yang akrab disapa Nyai itu meminta bukti para followersnya berhenti mengikuti Antonio.
"Saya mau bukti kalo kalian sudah unfollow Toni. Bukan cuma sudah-sudah aja," tegas Nikmir.
Ia bahkan tak segan mengiming-imingi pengikutnya uang Rp 100 juta untuk 10 orang.
"Ada duit ini Rp 100 juta buat unfollow akun toni.dedola buat 100 orang yah. Kirim bukti," tulisnya.
Artikel ini telah tayang di TribunNewsmaker.com dengan judul "Profil & Medsos Antonio Dedola, Pria Bule yang Talak Cerai Nikita Mirzani Lewat WA, Dituding Maling"
(*)
Source | : | Tribunnewsmaker.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Helna Estalansa |
Komentar