Meskipun biang keringat umumnya tidak parah dan bisa sembuh sendiri ketika kulit mulai dingin, kondisi ini bisa menyebabkan rasa tidak nyaman serta gatal yang tidak tertahankan.
Disarikan dari Healthline dan Mayo Clinic, ada beberapa cara mencegah biang keringat yang bisa dilakukan ketika cuaca panas, seperti:
Mengenakan pakaian yang longgar dan berbahan katun ketika cuaca sedang panas serta lembap
Menghindari penggunaan pakaian yang berlapis, khususnya pada bayi Mandi dengan air dingin lebih sering
Menjaga ruangan agar tetap dingin, baik menggunakan kipas angin atau air conditioning (AC)
Memilih jenis seprai yang berbahan ringan, seperti katun atau linen
Mengenakan pakaian olahraga yang bisa menyerap keringat, khususnya ketika berolahraga di luar ruangan
Segera mengganti pakaian yang basah atau setelah berkeringat
Segera mengganti popok bayi ketika basah atau setelah buang air besar
Menjaga tubuh agar tetap terhidrasi dengan minum cukup air Kurangi aktivitas fisik di luar ruangan jika memungkinkan
Menghindari penggunaan krim dan salep yang bisa menyumbat pori-pori
Menghindari konsumsi obat yang bisa memicu produksi keringat berlebih, seperti clonidine untuk menurunkan tekanan darah hingga opioid untuk mengurangi nyeri
Komentar