“Yang kebangun cuma driver sama sound enginer saya nih di depan. Dia doang tuh, dia terakhir mau tidur ngelenyap lah, orang sunda bilang, udah tidur lah, sepertinya driver-nya ketiduran juga,” tutur Fiersa.
Setelah itu, tiba-tiba saja mobil yang ditumpanginya menabrak batu yang cukup besar hingga membuat Fiersa dan tim terbangun hingga berteriak.
“Akhirnya nabrak batu keras banget, kita sampai semua bangun di belakang ampe teriak kerasa keras,” ungkap Fiersa.
Akibat peristiwa tersebut, mobilnya sempat penyok namun, Fiersa merasa beruntung mobil yang ditumpanginya menabrak batu besar.
“Kami dan tim sepenglihatan Adi yang duduk di depan udah gelap, udah jurang. Jadi kalau enggak ada batu itu mungkin nasib kami udah lain. Beruntung menabrak batu itu,” ucap Fiersa.
Pelantun "Garis Terdepan" itu kemudian mengabarkan bahwa semua penumpang selamat dan baik-baik saja usai kejadian itu.
Sebagai tambahan yang mengutip dari laman kompas.com, Fiersa Besari adalah penulis dan musisi asal Indonesia.
Berkat karya-karyanya, nama Fiersa saat ini populer di kalangan anak-anak muda.
Pria kelahiran 3 Maret ini terlahir dari keluarga sederhana yang berasal dari Kota Bandung.
Ia merupakan lulusan dari STBA Yapari-ABA Bandung, dengan gelar sarjana Bahasa Inggris yang di akhir semesternya mulai mencintai Sastra Indonesia.
Sebelum mengawali kariernya di dunia hiburan Fiersa sempat bekerja di sebuah kantor, namun hanya bertahan beberapa bulan saja.
Source | : | Kompas.com,Tribunstyle |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar