Sebelum ikut kontes kecantikan, Lita Hendratno pernah menjadi pembawa baki bendera pada perayaan HUT Kemerdekaan Indonesia ke-73.
Tak hanya cantik, dirinya juga memiliki kemampuan di bidang menari dan menyanyi.
Lita pernah menunjukkan kepiawaiannya membawakan musikalisasi puisi di tengah masa karantina.
Meski tak keluar sebagai pemenang Miss Indonesia 2018, Lita mempunyai sejumlah prestasi.
Ia juga sempat ikut syuting di beberapa acara TV nasional.
Dengan tinggi 166,5 cm dan berat badan 56 kg, dirinya juga memiliki keahlian di bidang modeling.
Setelah Lita Hendratno menjadi sorotan, sosok suaminya pun tak kalah bikin penasaran.
Dilansir oleh tribunsumsel.com dari laman Linkedin.com, Arsyandi Mulia merupakan pria asal Jawa Timur kelahiran 1990 yang kini berusia 33 tahun.
Arsyandi sempat mengambil pendidikan khusus profesi Advokat (PKPA) di Universitas Islam Indonesia, Fakultas Hukum pada tahun 2010-2011.
Ia juga sempat menjadi Head Coach di Madrasah Pembangunan UIN Jakarta pada 2010.
Baca Juga: Cara Bikin Spotify N Gen yang Viral di Tiktok, Bisa Tampilkan 10 Musik Favorit Kalian
Kemudian, ia melanjutkan pendidikan S2 di Institut Teknologi Bandung dengan jurusan Administrasi Bisnis pada 2017-2019.
Arsyandi mengawali karirnya dengan mendirikan program pendidikan untuk penutur asing (NNS) pada tahun 2013 untuk sarjana Indonesia.
Sudah 5000 siswa hingga saat ini yang tergabung dalam NSS.
Lebih lanjut, Arsyandi rupanya seseorang dibalik berdirinya startup sekolah bahasa Inggris di Kampung Inggris, Pare Kediri, Jawa Timur yang sudah berkembang selama 12 tahun.
Ia juga membuka kursus online sejak Mei 2020 hingga saat ini.
Tak hanya itu, Arsyandi salah satu pendiri dan ketua eksekutif grup TEST International, sebuah lembaga pendidikan terkemuka.
Ia juga Pendiri E.A.L.T Framework sejak tahu 2012.
Karirnya dibidang pendidikan tentunya membuat nama Arsyandi dikenal sebagai profesional, dan analis bisnis. GridPop.ID (*)
Source | : | TribunBanyumas.com,TribunSumsel |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar