"Ketika teman saya menyadari apa yang terjadi, dia mulai panik dan menarik siapa pun orang pertama yang dia temukan di luar kamar mandi," tambahnya.
Orang asing bernama Niko Lacobucci akhirnya melakukan panggilan 911.
"Saya bahkan tidak tahu namanya. Itu bagian yang lucu. Saya harus menanyakan namanya melalui SMS," kata Lacobucci.
Ambulans membawa Hedges dari stadion ke rumah sakit, tempat putranya, Lyle, lahir.
"Orang-orang mengatakan bahwa saya memulai era baru saya sebagai seorang ibu, jadi tinggalkan Tur Eras dan masuk ke era baru saya," kata Hedges.
Sebagai tambahan yang mengutip dari laman kompas.com, The Eras Tour adalah tur konser keenam yang diadakan oleh penyanyi-penulis lagu Amerika Taylor Swift.
The Eras Tour akan dilaksanakan di berbagai stadion di seluruh dunia.
Bagian Amerika Utaranya dijadwalkan untuk dimulai pada 17 Maret 2023 di Glendale, Arizona, dan berakhir pada 9 Agustus 2023 di Inglewood, California.
Swift menggambarkan konsep tur ini sebagai sebuah "perjalanan melalui semua era musik[nya]".
Sementara itu, Taylor Swift akan melakukan konser di Singapura selama 6 hari yakni mulai tanggal 2,3,4 dan 7,8,9 Maret 2023.
Sejauh ini, Singapura menjadi satu-satunya negara di Asia Tenggara yang menjadi tujuan konser Taylor Swift. GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,tribuntrends |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar