7. Pilih akun dari pengguna Instagram yang ingin diikuti
8. Klik "Next" di pojok kanan atas
9. Kemudian klik "Join Threads".
Pengguna dapat mengatur siapa yang bisa membalas unggahan mereka.
Pilihannya yaitu semua pengguna, hanya pengguna yang mereka ikuti, atau pengguna disebut dalam unggahan.
Jika pengguna memiliki lebih dari satu akun dan semuanya terdaftar di Instagram, sistem di Threads bakal menawarkan akun mana saja yang ingin didaftarkan ke Threads.
Sementara jika ada akun lain yang belum terdaftar di Instagram, pengguna bisa menambahkan daftar akun lagi dengan mengeklik “Log in to another Instagram account”.
Meski demikian, nampaknya media sosial ini membuat pendiri Twitter yakni Elon Musk kebakaran jenggot.
Melansir Kompas.com, Twitter telah mengancam tindakan hukum terhadap Meta atas aplikasi berbasis teks barunya tersebut.
Alex Spiro, seorang pengacara yang mewakili Twitter, menuduh Meta secara tidak sah menggunakan rahasia dagang Twitter dan kekayaan intelektual lainnya.
Mereka menuduh Meta sengaja mempekerjakan mantan karyawan Twitter untuk membuat aplikasi peniru.
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar