Alih-alih menikmatinya, wanita ini justru muntah setelah makan makanan tersebut.
Perutnya terasa kembung dan muncul bintik-bintik kecil di bagian lengan.
"Makan dalam 15 menit, kembung muntah-muntah, naik biji-biji gatal-gatal.
Terus kena pergi UGD, perlu cucuk, baru jadi manusia balik (pulih).
Kalau tak cucuk, macam monyet garuk-garuk. Ini pengalaman aku makan buah viral, berbaki lagi 3 biji suruh laku aku sajalah makan," ungkapnya.
Wanita itu berkata buah itu merupakan pemberian temannya.
Dirinya tak menyangka akan dihadapkan pada pengalaman pahit usai memakannya.
Setelah makan makanan itu, dia mengalami sesak nafas.
Dia merasa seperti kehilangan separuh nyawanya.
Dia juga sempat merasakan gatal-gatal di sekujur tubuhnya.
Dokter menasihatinya untuk berhenti menggaruk, tapi dirinya tetap menggaruk lantaran tak kuat dengan sensasi gatal di tubuhnya.
Baca Juga: Arti Kata Unpopular Opinion yang Viral di TikTok, Jangan Sampai Salah Penggunaan!
Source | : | Kompas.com,Tribunstyle |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar