Saat transit di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Makassar, salah seorang penumpang memperlihatkan alat kelaminnya ke pramugari, FA saat berada di dalam toilet pesawat.
Aksi penumpang tersebut dilihat oleh rekan korban, sehingga FA langsung diselamatkan.
Sementara penumpang yang memperlihatkan alat kelaminnya ke pramugari langsung diamankan.
Setelah tiba di Bandara Hasanuddin Makassar, penumpang tersebut langsung diserahkan ke pihak Avsec dan pihak kepolisian untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.
Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Polres Maros, Iptu Slamet mengungkapkan jika kasus pelecehan pramugari Wings Air berakhir damai.
"Kasus pelecehan seksual seorang pramugari Wings Air itu ditangani Polsek Bandara. Informasinya, kasus tersebut damai," ungkapnya.
Slamet menjelaskan, jika korban tidak datang melaporkan kasus pelecehan tersebut ke polisi.
Bahkan, korban berdamai dengan pelaku.
"Korban tidak datang melapor dan kemudian korban dan pelaku juga berdamai," ujarnya. GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,GridPop.ID,Mirror.co.uk |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar